10 Pemain dengan Penampilan Terbanyak di Liga Champions

10 Pemain dengan Penampilan Terbanyak di Liga Champions Cristiano Ronaldo menjadi pemain dengan penampilan terbanyak di Liga Champions. Foto: Twitter Real Madrid C.F

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Liga Champions merupakan ajang paling prestisius di Eropa. Turnamen yang dihelat pertama kali pada 1955 ini selalu menjadi incaran klub-klub Benua Biru untuk meraihnya.

Sementara bagi para pemain, membawa pulang “Si Kuping Besar” tentunya akan menaikkan pamor dan harga jual di bursa pasaran. Kompetisi yang sarat akan gengsi ini juga menampilkan berbagai torehan menarik salah satunya penampilan terbanyak sepanjang masa.

Beberapa nama pemain bahkan pernah tampil ratusan kali membela klubnya di gelaran setahun sekali ini.

Berikut 10 pemain dengan penampilan terbanyak di Liga Champions sepanjang sejarah berdasarkan data Transfermarkt.

1. Cristiano Ronaldo

Asal Klub: Manchester United, Real Madrid, Juventus

Total Penampilan: 183

2. Iker Casillas

Asal Klub: Real Madrid, Porto

Total Penampilan: 177

3. Lionel Messi

Asal Klub:: Barcellona, PSG

Total Penampilan: 163

4. Karim Benzema

Asal Klub: Real Madrid, Lyon

Total Penampilan: 152

5. Xavi

Asal Klub: Barcelona

Total Penampilan: 151

6. Ryan Giggs

Asal Klub: Manchester United

Total Penampilan: 145

7. Raúl

Asal Klub: Real Madrid, Schalke 04

Total Penampilan: 142

8. Thomas Müller

Asal Klub: Bayern Munich

Total Penampilan: 142

9. Toni Kroos

Asal Klub: Bayern Munich, Real Madrid

Total Penampilan: 139

10. Sergio Ramos

Asal Klub: Real Madrid, PSG

Total Penampilan: 137 (git)