Pj Gubernur Jatim Lantik Pj Bupati Bondowoso dan Jombang

Pj Gubernur Jatim Lantik Pj Bupati Bondowoso dan Jombang Pj Gubernur Jatim saat melantik Pj Bupati Bondowoso dan Jombang.

"Saya mengimbau kepada Pj Bupati Bondowoso dan Jombang, agar bersama-sama melakukan upaya koordinasi dengan baik bersama DPRD kabupaten sehingga anggaran diketok tepat waktu dan berpihak kepada masyarakat," paparnya.

Meski memimpin dalam waktu singkat, Adhy menyebut tugas Pj Bupati Bondowoso dan Pj Bupati Jombang juga ikut serta bertanggungjawab memberikan keamanan dan kenyamanan saat Pilkada serentak.

"Tugas berat Pj Bupati yang baru, mengingat pilkada serentak akan berlangsung November. Saya minta menjaga kondusifitas dan netralitas ASN sebagai penanggungjawab Pilkada," ucapnya.

Lebih lanjut, kedua penanggung jawab bupati diminta untuk terus memberikan pelayanan yang maksimal sebagai bidang yang harus dikontrol, dan memperhatikan kelanjutan roda pemerintahan.

"Mulai saat ini segera bekerja dan tidak ada kata menunggu. Saya kira setelah dilantik langsung memberikan pelayanan publik agar pemerintah terus berjalan," ucap Adhy.

Di akhir, ia berterima kasih kepada Pj Bupati Jombang dan Pj Bupati Bondowoso sebelumnya yang telah menjalankan tugas dengan baik.

“Terima kasih, tetap berhubungan baik dan kami berharap semua berjalan dengan baik," pungkasnya. (dev/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO