GRESIK, BANGSAONLINE.com - Meski hingga saat ini keputusan pembangunan Smelter PT.Freeport Indonesia di Kabupaten Gresik belum jelas, namun sejumlah kalangan berharap pabrik asal AS (Amerika Serikat) tersebut segera dibangun.
Sebab, keberadaan pabrik tersebut akan berpengaruh besar terhadap hajat hidup warga masyarakat di kota pudak ini. Terutama, income terhadap Pemkab Gresik untuk menambah pundi-pundi PAD (Pendapatan Asli Daerah) Kabupaten Gresik.
Baca Juga: Pascakebakaran, Presdir PTFI Inspeksi Lokasi Common Gas Cleaning Plant di Smelter Gresik
"Sebagai salah satu komponen masyarakat, saya berharap Smelter segera terwujud di bumi Gresik," kata salah satu tokoh masyarakat Manyar, H.Sukhoiri, SH pada Bangsonline.com, Jumat (30/9).
Menurut dia, keberadaan pabrik Smelter nantinya akan bisa meningkatkan perekonomian untuk masyarakat di Kabupaten Gresik. Sebab, dengan kehadiran perusahaan tersebut di Gresik merupakan suatu langkah yang baik dan menguntungkan untuk semua pihak.
Terlebih, akan bisa menciptakan lapangan pekerjaan baru. Sehingga, bisa mengurangi angka pengangguran di Gresik yang jumlahnya masih cukup besar.
Baca Juga: PG Kerahkan Mobil Bronto Skylift Padamkan Kebakaran Smelter, Presdir Freeport Ucapkan Terima Kasih
Sukhoiri menyatakan, sejak tahun 2009, tepatnya saat Sekda Propinsi Jatim dijabat Try Wahyudi, ia mengatakan kalau Kabupaten Gresik merupakan wilayah ekonomi baru di Jawa Timur. Bahkan, Sekda Propinsi tersebut kala itu, lanjut Sukhoiri menyebut Gresik sebagai batangan emas. Wilayahnya meliputi Pantura (pantai utara) Gresik untuk pengembangan industri.
"Jadi, sudah sangat tepat kalau Smelter ada di Gresik," paparnya.
Ditambahkan Sukhoiri, Kabupaten Gresik memiliki dua kekayaan besar yang harus diwujudkan. Satu kekayaan sudah terwujud berupa pabrik Petrokimia Gresik sebagai simbul perusahaan yaitu Kebomas. Dan, satunya lagi adalah Smelter yang sudah direncanakan pemerintah akan dibangun di Gresik.
Baca Juga: Tuntut Tenaga Kerja, Warga Mengare Komplek Gresik Demo Smelter PT Freeport Indonesia
"Kami berharap muda-mudahan project Smelter segera dibangun di Gresik," pungkasnya.(hud/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News