TUBAN, BANGSAONLINE.com - Gempa Bumi dengan kekuatan 6,2 SR yang berpusat di Laut Utara Situbondo, Jawa Timur, pada Kamis (11/10/2018) dini hari ternyata juga dirasakan di sebagian wilayah Kabupaten Tuban.
Kepala Kelompok Observasi dan Teknisi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tuban, Andrie Wijaya kepada wartawan mengatakan, getaran tersebut terasa di Kabupaten Tuban sampai 2-3 Modified Mercalli Intensity (MMI) atau setara dengan getaran kecil. Getaran itu dirasakan beberapa detik oleh sebagian masyarakat di beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban.
Baca Juga: Peduli Gempa Tuban, TNI AL Bagikan 1.000 Paket hingga Pendampingan Trauma Healing
"Getaran gempa terasa sampai di Tuban antara 2 hingga 3 MMI," ungkapnya.
Kepala Kelompok Observasi dan Teknisi (BMKG) Tuban tersebut menjelaskan bahwa pusat gempa bumi itu terletak di Koordinat 7,47 LS dan 114,43 BT atau tepatnya berada di 61 km sebelah timur laut Situbondo, Jawa Timur. Sementara itu, pusat titik gempa hingga di Tuban jaraknya 274.08 Km.
"Jarak segitu bisa dirasakan masyarakat di Tuban," ujarnya.
Baca Juga: Kepala BNPB Minta Penanganan Korban Gempa Fokus Pemenuhan Kebutuhan Dasar
Terpisah, salah satu warga Beji, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Sulani mengaku memang merasakan adanya getaran gempa. "Saya sampai terbangun dari tidur dan keluar dar," akui Sulani. (gun/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News