Tak Datang Rapat Kerja Soal Penanganan Limbah, Kepala DLH Dianggap Lecehkan Komisi III

Tak Datang Rapat Kerja Soal Penanganan Limbah, Kepala DLH Dianggap Lecehkan Komisi III Suasana rapat kerja antara Komisi III DPRD Pasuruan dengan DLH membahas soal limbah.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Upaya Komisi III mencari solusi guna mengatasi limbah perusahaan yang dibuang di sungai Wangi belum juga membuahkan hasil. Rapat kerja dengan OPD terkait seperti DLH, DPM-PTSP, Satpol PP, perwakilan beberapa perusahaan, serta warga terdampak dari Desa Beujeng pada Kamis (26/12), belum membuahkan keputusan karena harus ditunda.

Rapat yang dipimpin Ketua Komisi III Syaifulloh Damanhuri terpaksa ditunda lantaran tuntutan para wakil rakyat berdasarkan hasil sidak ke beberapa perusahaan yang disinyalir membuang limbah ke sungai tidak bisa dipaparkan dalam forum tersebut. Padahal, pemaparan hasil pengawasan tersebut merupakan pintu awal untuk menguak menyelesaian kasus limbah yang tak kunjung rampung.

Baca Juga: Dua Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan Resmi Dilantik Gantikan Rusdi dan Shobih

Menurut anggota Komisi III Hermadi pada BANGSAONLINE.com, para anggota dewan tidak bisa memaparkan hasil sidak karena pimpinan DLH tidak datang. Hal ini membuat perwakilan masyarakat kecewa. Mereka menyesalkan kinerja DLH selaku OPD yang bertanggung jawab dalam penanganan masalah limbah.

Bahkan, dewan menuding pihak DLH tidak serius menangani masalah limbah tersebut dan melecehkan Komisi III. "Buktinya dalam rapat resmi, pimpinan DLH serta bidang yang terkait kita undang, tapi faktanya mereka tidak datang," jelasnya.

"Hal tersebut akan berdampak buruk, di mana masyarakat sudah tidak lagi percaya pada pemerintah dan akan melahirkan aksi-aksi anarkis," cetusnya.

Baca Juga: Ning Mila Siap Perjuangkan Aspirasi Pendidikan dan Kesejahteraan Masyarakat

Terpisah, Sekretaris DLH Aris menjelaskan tidak hadirnya Kepala DLH Heru Farianto dalam rapat dengan Komisi III, karena sedang ada rapat dinas. "Bapak sedang rapat luar, beliau sudah kita beri informasi," jelasnya.

Rapat yang berjalan sekitar 1 jam lebih tersebut, akhirnya ditutup tanpa menghasilkan keputusan. Pimpinan rapat yang juga Ketua Komisi III H. Syaifulloh Damanhuri menjadwalkan ulang rapat pada tanggal Senin (30/12) mendatang. Politikus PPP ini mewanti-wanti kepala DLH agar datang dalam rapat tersebut, agar permasalahan limbah segera selesai. (bib/par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO