Kiai Asep Paparkan Empat Faktor Kunci Akses Menjadi Sukses

Kiai Asep Paparkan Empat Faktor Kunci Akses Menjadi Sukses Kiai Asep saat memberikan paparan soal pendidikan dalam seminar nasional yang diadakan Pergunu Gresik. (foto: SYUHUD/BANGSAONLINE)

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Ketua Pergunu Pusat mengungkapkan bahwa ada 4 faktor kunci akses untuk menjadikan orang menjadi sukses, yakni akses intelektual, akses jaringan, akses sosial, dan akses finansial.

Hal ini diungkapkan saat menjadi narasumber dalam seminar nasional dengan tema "Peran Pergunu Dalam Mencerdaskan Bangsa Melalui Manajemen Pesantren dan Lembaga Pendidikan Bertaraf Internasional" dalam Peringatan Harlah Persatuan Guru Nahdlatul Ulama ke-69 di Kantor PCNU Gresik, Jalan Dr. Wahidin, S.H. Kecamatan Kebomas, Rabu (7/4/2021).

Dia menjelaskan, bahwa orang yang ingin sukses harus punya intelektual yang bagus. "Tidak cukup hanya intelektual, tapi jaringan juga sangat penting untuk menjadikan orang sukses," katanya.

kemudian mencontohkan Bupati dan Wabup Mojokerto, Ikfina Fatmawati-Muhammad Al Barra (Ikbar). Pada saat Pilkada 2020 lalu, rival Ikfina Fatmawati-Muhammad Al Barra (Ikbar) didukung oleh tokoh-tokoh besar, termasuk tokoh NU pusat dan Jatim. Bahkan, ada 4 menteri yang menggelontorkan bantuan habis-habisan untuk pasangan rival Ikfina-Barra.

"Tapi, anak saya yang menang, karena punya jaringan. Rivalnya hanya dapat seperempat (dari total suara Ikfina-Barra). Anak saya Ikfina dan Barra, anak angkat dan anak asuh menang karena punya jaringan, anak saya punya jaringan RT dan lainnya," ungkapnya.

Selanjutnya, akses sosial. Kata , seseorang harus pandai bersosial  jika ingin sukses. Pandai berkomunikasi dengan kepala daerah, dengan bupati. "Tapi, jangan untuk kepentingan sendiri," saran Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Amanatul Ummah Pacet Mojokerto dan Surabaya tersebut.

Adapun akses finansial, tambah , adalah menjadi penting sebagai modal untuk apa pun yang diinginkan. "Tentunya, harus diikuti dengan doa," ujarnya.

Lihat juga video 'Sedekah dan Zakat Rp 8 M, Kiai Asep Tak Punya Uang, Jika Tak Gemar Bersedekah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO