Serba Online, PPDB SMAN 1 Bangsal Mojokerto Terapkan Protokol Kesehatan

Serba Online, PPDB SMAN 1 Bangsal Mojokerto Terapkan Protokol Kesehatan Drs. H. Sugiono, M.Pd. Kepala Sekolah SMAN 1 Bangsal, Kabupaten Mojokerto.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - SMA Negeri 1 Bangsal Mojokerto menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 di seluruh rangkaian proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk Tahun Pelajaran 2021/2022.

Drs. H. Sugiono, M.Pd., Kepala SMAN 1 Bangsal Kabupaten Mojokerto menjelaskan, dari awal hingga akhir proses PPDB dilakukan secara online.

"Calon peserta didik awalnya mendaftar secara online, kemudian mencetak bukti hasil pendaftaran online mandiri, dan pengumuman kelulusan secara online melalui web sekolah pelaksana PPDB SMAN Bangsal," ujarnya, Selasa (22/6).

Menurutnya, SMAN Bangsal juga memberikan kemudahan bagi peserta Penerimaan Peserta Didik Baru yang tidak sepenuhnya bisa mengakses internet. Yakni, orang tua siswa bisa datang langsung ke sekolah.

SMAN Bangsal telah memfasilitasi ruangan khusus untuk sosialisasi PPDB bagi para orang tua yang datang ke sekolah dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes). Mengingat, kondisi masih pandemi Covid-19.

Para orang tua yang datang ke sekolah diukur suhu tubuhnya terlebih dahulu, kemudian mencuci tangan, serta diwajibkan menjaga jarak dan memakai masker.

"Kita memang telah diinstruksikan oleh Kantor Dinas Pendidikan Jawa Timur agar senantiasa menerapkan prokes selama pandemi, termasuk dalam kegiatan PPDB ini," jelas Pak Gik, sapaan akrabnya.

"Penerapan Prokes Covid-19 selalu menjadi prioritas dalam PPDB di SMAN Bangsal. Bahkan, sekolah ini tidak menggelar acara wisuda bagi kelulusan kelas 9 kemarin. Pengumuman kelulusan juga diumumkan lewat online," lanjut Pak Gik.

"Tentunya kita selalu berdoa kepada Allah Swt, sangat berharap semua kegiatan PPDB di semua lembaga pendidikan, khususnya SMAN Bangsal ini, dapat berjalan baik dari awal sampai akhir dalam keadaan aman dan lancar. Terutama dari segi penerapan protokol kesehatan yang harus dipatuhi selama berkegiatan. Semoga semua mematuhi aturan, demi kesehatan kita, dengan selalu taat prokes," punkasnya. (ris/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO