Terpilih Aklamasi, Wabup Subandi Jabat Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Sidoarjo 2021-2026

Terpilih Aklamasi, Wabup Subandi Jabat Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Sidoarjo 2021-2026 AKLAMASI: Wabup Subandi memberikan sambutan dalam Muscab Gerakan Pramuka Sidoarjo, di Hotel Fave, Sabtu (27/11). foto: ist.

"Dalam konteks pembangunan manusia seutuhnya, tidak cukup dibangun melalui satu sisi saja," ujarnya.

Maka, dalam rangka membangun manusia seutuhnya, gerakan pramuka hadir, mulai dari usia dini sampai dewasa, untuk membantu dan menyukseskan pembangunan di Kabupaten Sidoarjo.

"Kita adalah satu bagian yang utuh, karena itu, kekompakan kita sangat diperlukan," tuturnya.

Ia berharap dukungan, serta kritik membangun dari seluruh komponen pramuka terutama kepada ketua dan jajaran pengurus, agar bisa menjalankan tugas dengan baik.

"Tanpa dukungan kakak-kakak semua, mustahil Kwarcab Sidoarjo ke depan akan semakin lebih baik dan terarah," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Muscab Gerakan Pramuka 2021, Amirudin, mengaku bahwa peserta yang hadir sudah memenuhi kuorum untuk memilih Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka periode 2021-2026.

"Jumlah undangan yang hadir 90 persen, dan memenuhi syarat untuk dilakukan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Sidoarjo 2021," ujarnya sebelum memulai muscab.

Muscab Gerakan Pramuka diselenggarakan setiap lima tahun sekali, yakni setiap pergantian kepemimpinan bupati dan wakil bupati. Bupati dalam hal ini bertindak sebagai ketua majelis pembimbing. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO