GRESIK, BANGSAONLINE.com - Puluhan rumah di Desa Karangrejo dan Desa Ketapang Lor, Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, alami kerusakan di bagian atap usai diterjang angin puting beliung, Selasa (10/1/2023), petang kemarin.
Arifin, Camat Ujungpangkah menyatakan, selain merusak puluhan atap rumah, angin puting beliung juga merobohkan pohon, tiang listrik, dan penerangan jalan umum (PJU) .
Baca Juga: Diduga Korsleting Listrik, Toko Budi Snack di Manyar Gresik Terbakar
Akibat musibah ini, 51 atap rumah warga di Desa Karangrejo, dan Ketapanglor mengalami kerusakan. Rinciannya, 15 rumah di Desa Karangrejo, dan Desa Ketapanglor sebanyak 36 rumah.
"Total ada 51 rumah warga kami yang atapnya rusak terkena puting beliung Selasa kemarin," ucap Arifin kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (11/1/2023).
Ia menuturkan, dari 15 atap rumah di Desa Karangrejo yang rusak, hari ini sudah dilakukan renovasi. Sementara yang lain masih proses pengerjaan.
Baca Juga: Jalankan Putusan PN, Kejari Gresik Keluarkan Nur Hasim dari Rutan Banjarsari
"12 rumah sudah diperbaiki dan 3 rumah masih proses perbaikan," tuturnya.
"Proses perbaikan juga dilakukan di 36 rumah di Desa Ketapanglor yang atapnya rusak," tutup Arifin. (hud/git)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News