KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Setelah sukses memberikan vaksinasi bagi tenaga kesehatan (nakes), lanjut usia (lansia), guru, TNI, dan Polri, serta masyarakat umum di Kota Batu, kini dinkes siap membidik anak sekokah berusia 12 hingga 18 tahun.
"Ya, mulai Rabu (4/8) pagi, Bu Gubernur sudah mencanangkan vaksinasi bagi kalangan anak sekolah berusia 12 hingga 18 tahun via daring. Insya Allah di Kota Batu sasarannya 1.020 anak sekolah," ujar dr. Susana Indahwati, Kabid Pencegahan, Pengendalian Penyakit, dan Penanganan Bencana Dinkes Kota Batu, Rabu (4/8).
Baca Juga: Semarak Gerakan Nasional Aksi Bergizi Tour to School di SMPN 2 Kota Batu
Pelaksanaan vaksinasi anak sekolah dipusatkan di SMKN 3 Kota Batu. Dari target 1,020 anak sekolah, pihak dinkes memastikan vaksinasi bisa diselesaikan dalam 2 hari, mulai 4 hingga 5 Agustus 2021.
Ditambahkan dr. Susana, vaksinasi bagi anak sekolah ini bertujuan meningkatkan herd immunity di lingkungan sekolah. Apalagi nanti dilakukan pembelajaran tatap muka.
Baca Juga: Pemkot Batu Libatkan 150 Pelajar di Gemarikan
"Anak-anak yang sudah divaksin ini nantinya telah siap untuk pembelajaran tatap muka. Tentunya vaksinasi ini demi kemashlahatan bersama," terangnya. (asa/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News