Ratusan Petugas Kebersihan Dapat Pembinaan

Ratusan Petugas Kebersihan Dapat Pembinaan Petugas kebersihan DLH saat mendapat arahan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pasuruan mengumpulkan ratusan pegawai kebersihan dalam rangka pembinaan terkait pengelolaan sampah, Kamis (15/8). 

Dalam kesempatan ini, Plt DLH Kabupaten Pasuruan Indra Hernandi mengakui bahwasanya penanganan sampah memang membutuhkan kerja sama semua pihak, mulai dari pemerintah, masyarakat, serta stakeholder.

Baca Juga: Limbah Pabrik Aluminium Diduga Cemari Sawah, Warga Kedungringin Datangi DLH Pasuruan

"Pemkab Pasuruan sudah memfasilitasi berupa program dan sarana melalui program SDSB (Satu Desa Satu Bank Sampah), bantuan gerobak sampah di masing-masing desa, dan program-program lainnya seperti TPS3R," jelasnya.

Untuk itu, ia mengajak para pegawai kebersihan untuk turut mengampanyekan "stop buang sampah dari hulu". (bib/par/rev) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO