Tingkatkan Kapasitas SDM, Pemkot Pasuruan Gelar Pelatihan Pemandu Wisata Sejarah dan Warisan Budaya

Tingkatkan Kapasitas SDM, Pemkot Pasuruan Gelar Pelatihan Pemandu Wisata Sejarah dan Warisan Budaya Pembukaan Pelatihan Pemandu Wisata Sejarah dan Warisan Budaya.

"Kelompok sadar wisata inilah yang nantinya akan merumuskan hal-hal yang harus dilakukan dalam pengembangan kepariwisataan di daerah, dan utamanya pada lingkup kecil di wilayah kelurahan masing-masing, yang nantinya akan dituangkan dalam peta jalan pembangunan serta pengembangan kepariwisataan menuju pengelolaan. Untuk itu secara khusus, saya minta kerja sama dan berkolaborasi dari berbagai pihak yang terkait, OPD pengampu, kecamatan, kelurahan, sampai kepada tingkat lini masyarakat," urainya.

Melalui pelatihan pemandu wisata sejarah dan warisan budaya ini, Kokoh berharap peserta bisa memaksimalkan keunggulan yang dimiliki masing-masing wilayahnya, sehingga terwujud destinasi pariwisata melalui potensi dan kearifan lokal.

Sementara Sekretaris Disparpora Kota Pasuruan, M. Yunus Mashuri mengatakan tujuan kegiatan ini untuk menindaklanjuti pengalokasian dana alokasi khusus non fisik dana pelayanan kepariwisataan kepada kabupaten dan kota.

"Diharapkan agar masing-masing daerah mampu memberi stimulasi kepada perkembangan pariwisata, khususnya pada prioritas pengembangan SDM pariwisata sesuai dengan keunggulan yang dimiliki dengan menunjuk pada arah dan kebijakan yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pariwisata," pungkas Yunus. (ard/par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO